1. MELIHAT PRODUK DI KATEGORI
Selamat datang di website tamochi. Berikut ini kami akan menunjukan cara berbelanja di Tamochi melalui website.
Produk kami terbagi menjadi berbagai macam kategori, klik ke kategory di sebelah kiri website kami untuk melihat produk-produk yang tersedia untuk anda. Untuk melihat produk terbaru kami, klik ke kategori utama seperti BAJU IMPORT RDY-STOCK.
2. PEMILIHAN PRODUK & HALAMAN BERIKUTNYA
Sekarang anda dapat melihat stock produk kami yang ada, berikut dengan harga, foto dan nama produk. Kode seperti DS660 adalah kode produk kami dan di ikuti dengan keterangan warna. [1]
Jika anda ingin melihat ke halaman berikutnya dalam kategori tersebut anda bisa klik ke tombol "NEXT" atau langsung ke nomor halaman tersebut. Jika ingin balik ke halaman sebelumnya klik ke tombol "PREV". [2]
3. MELIHAT DETAIL PRODUK
Untuk melihat detail produk, foto-foto produk lainnya anda bisa klik ke foto atau ke nama produk tersebut. Tombol untuk membeli produk tersebut ada di halaman detail produk tersebut.
4. INFORMASI DI DETAIL PRODUK
Di halaman detail produk, anda dapat melihat banyak informasi seperti kode produk, berat, ukuran [1] & foto-foto lainnya yang dapat di perbesar. [2]
Untuk melihat produk berikutnya atau sebelumnya tanpa balik ke halaman kategori, anda bisa klik ke tombol <- atau -> yang berada di kanan atas. [3]
5. ORDER & WISHLIST
Untuk order produk tersebut, klik ke tombol "ADD TO SHOPPING BAG" [1] , setelah itu anda akan di alihkan ke shopping bag anda. Jika anda ingin memesan produk lainnya, klik ke tombol "CONTINUE SHOPPING".
Wishlist berguna untuk menyimpan produk yang anda sukai dan mengirimkan data produk itu ke email tujuan anda. Klik ke tombol "ADD TO WISHLIST" untuk memasukan produk tersebut ke Wishlist anda. [2]
6. MENGHAPUS & MENGUBAH JUMLAH PRODUK
Anda dapat membuang produk dengan mencentang ke kolum "REMOVE" dan klik ke tombol "UPDATE CART CONTENT". [1]
Untuk menambahkan atau mengurangi jumlah produk yang anda pilih, anda bisa mengubah angka yang tertera pada kolum "QTY", setelah itu klik ke tombol "UPDATE CART CONTENT". [2]
7. CONTINUE SHOPPING & CHECKOUT
Jika anda ingin menambah produk yang lain, klik ke tombol "CONTINUE SHOPPING" untuk kembali ke seleksi produk kami. [1]
Jika anda sudah selesai, silahkan klik ke tombol "CHECKOUT NOW" untuk lanjut ke order process. [2]
8. REGISTRASI MEMBER BARU & LOGIN UNTUK MEMBER LAMA
Jika anda sudah memiliki member, silahkan lakukan login dengan email dan password anda. [2]
Jika anda belum memiliki member, silahkan lakukan registrasi member baru. Fomulir harus di isi dengan lengkap. Tamochi tidak memungut biaya apa pun untuk registrasi member. [1]
9. INFORMASI PENGIRIMAN
Untuk mengganti alamat pengiriman, klik ke tombol "GANTI ALAMAT PENGIRIMAN" dan isi alamat anda dengan lengkap. [1]
Kami menyediakan dua opsi pengiriman, standard service dan express service [2]. Pilihlah sesuai dengan kebutuhan anda lalu klik ke tombol "KE PROCESS BERIKUTNYA". [3]
10. INFORMASI PEMBAYARAN & INVOICE
Untuk mengganti alamat invoice, klik ke tombol "GANTI ALAMAT INVOICE" dan isi alamat anda dengan lengkap. [1]
Kami menyediakan berberapa metode pembayaran, anda bisa melakukan pembayaran melalui transfer antar bank, setoran tunai atau PayPal [2]. Pilih metode pembayaran yang akan anda gunakan. Setelah itu klik ke tombol "KE PROCESS BERIKUTNYA" untuk process konfirmasi order anda. [3]
11. KONFIRMASI ORDER
Process order anda hampir selesai. Ringkasan order anda akan tampil secara detail [2]. Silahkan lakukan pengecekan sebelum anda mengirim order ke kami dari tombol "KIRIM ORDER INI". [3]
Jika ingin melakukan perubahan pada order anda, bisa di klik ke tombol "EDIT". [1]
12. ORDER BERHASIL
Jika anda ingin mendapatkan update / berita dari kami tentang produk yang anda order, anda bisa mencentang di kotak yang tersedia [2]. Setelah itu klik ke tombol "ORDER BERHASIL". [1]
Anda telah berhasil melakukan order melalui website di Tamochi.